Kumpulan RPP dan Silabus Berkarakter, Contoh PTK, Contoh Skripsi, Makalah Pendidikan Terbaru 2012

Rolet .Magnet Mempermudah Siswa menguasai Perkalian (pembelajaran Inovatif SLB/ SD )

Rolet .Magnet Mempermudah Siswa menguasai Perkalian (pembelajaran Inovatif SLB/ SD )

Oleh : Siti Jaiyaroh, SDLB Cerme, Gresik
Sumber Jawa Pos Sabtu, 28 Februari 2009

Untuk menhindari kebiasaan menghafal perkalian yang tidak efektif,tidak bermakna, dan tidak relevan dengan tuntutan zaman,penulis menerpakan media pembelajaran inovatif yang dapat mengembangkan curiosity (rasa ingin tahu) siswa. Media itu ialah rolet magnet.

Rolet magnet merupakan alat permainan perkalian yang menggunakan prinsip tebakan . Ia terdiri dari dua lapis mika besar kecil yang diwarnai,berbentuk bulat seperti jam,dan bisa diputar. Setiap lapisan bertuliskan angka 1 hingga 10. Tepat ditengahnya disiapkan tempat yang dilengkapi dengan magnet.

Ada kantong pilihan yang berupa kartu-kartu bilangan yang merupakan kemungkinan jawaban atas perkalian.Bagian belakang kartu dengan jawaban salah ditempeli lempeng aluminium atau logam lain yang tidak menempel pada magnet. Kartu dengan jawaban benar ditempeli lempeng logam yang bisa menempel pada magnet. Dengan demikian,jika siswa mengambil kartu blangan yang salah,kartu tersebut aka jatuh. Sebaliknya, jika siswa mengambil kartu bilangan yang jawabannya benar, kartu itu akan tetap menempel pada rolet magnet.


share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Fakta Rahasia, Published at 16.58 and have 0 comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar